Selasa, 18 Januari 2011

Gulai Daging SapiSumber : Primarasa Hidangan Indonesia Terlezat
Bahan:
500 gr daging sapi
600 ml air
3 sdm minyak goreng
2 butir cengkeh
4 cm kayu manis
1 buah kapulaga
2 buah klabet (saya tidak pakai)
2 sdt bumbu kari bubuk
2 batang serei, memarkan
4 lembar daun jeruk purut
+/- 700 ml air
200 ml santan kental
4 buah terung bulat kecil, biarkan utuh (saya tidak pakai)
1-2 sdm air asam jawa
2 sdm bawang goreng

Bumbu Halus :5 buah cabe merah
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 cm jahe
1 cm kunyit
1 cm lengkuas
2 sdt ketumbar
1 sdt merica
2 sdt garam




1. Potong daging menjadi 10-12 bagian, sisihkan.
2. Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus, masukkan cengkeh, kayu manis, kapulaga, klabet dan bumbu kari, aduk. Masukkan serai dan daun jeruk, aduk hingga baunya harum.
3. Masukkan potongan daging, aduk hingga daging berubah warna dan kaku. Tuangi air. Tutup wajan, masak hinggal daging empuk. Bila air mengering dan daging belum empuk, tambahkan air panas secukupnya.
4. Masukkan santan dan terung, timba-timba santan hingga mendidih. Tambahkan air asam jawa, kecilkan apinya, masak terus hingga kuahnya berminyak, angkat.
5. Pindahkan gulai ke dalam mangkuk saji, taburi bawang goreng, hidangkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar